Cara Telepon CS Shopee Indonesia

admin

Shopee merupakan salah satu platform E-commerce yang paling banyak digunakan oleh orang Indonesia. Menurut data dari SimilarWeb yang admin kutik data visualisasinya di website databooks dot katadata, ada sebanyak 2,3 miliar kunjungan yang diterima oleh Shopee selama bulan Januari 2023 hingga bulan Desember 2023.

Tentunya juga ada banyak sekali toko yang melakukan penjualan di shopee karena jumlah kunjungan yang begitu besar dibandingkan pesaing E-commerce lainnya di Indonesia.

Kemarin admin mengalami kendala terkait pembatalan pesanan di shopee. Meskipun melalui chat layanan pengguna atau CS harusnya sudah bisa mengatasi kendala yang admin alami, namun rasanya perlu telepon dan berbicara langsung dengan CS Shopee biar lebih yakin.

Ada tiga cara untuk menghubungi Customer Service (CS) Shopee Indonesia. Bisa melalui chat dan menjelaskan kendala, Melalui email ataupun berbicara langsung dengan CS. Berikut ini akan admin tunjukkan bagaimana cara berbicara langsung dengan CS shopee seperti yang admin lakukan.

Cara menghubungi CS Shopee

Untuk menghubungi CS shopee Indonesia bisa dilakukan langsung melalui aplikasi Shopee,
caranya sebagai berikut;

Dalam aplikasi shopee > pilih Profile (pojok kanan bawah gambar orang) > Geser ke bawah lalu pilih Pusat Bantuan > Geser ke bawah di bagian HUBUNGI KAMI . Ada 4 menu. 1. Pertanyaan Saya 2. Chat Shopee Sekarang 3. Email dan; 4. Telepon Kami.

nomor telepon shopee Indonesia

Untuk berbicara secara langsung dengan CS Shopee Indonesia bisa pilih menu nomor 4. Nanti kamu akan dapat nomor antrian dan bisa menyampaikan permasalahan kamu ke CS dan akan dibantu.

menghubungi shopee indonesia

Jadi mulai dari chat, kirim email dan bebricara langsung dengan CS Shopee, semua dilakukau langsung di dalam aplikasi shopee.

Semoga dapat membantu bagi kamu yang lagi mencari cara untuk nomor telepon shopee dan berbicara langsung dengan customer service shopee Indonesia.

Tentang penulis

Suka menulis ringan

Leave a Comment